/*/* */ 5 Cara Mudah Meningkatkan Pengunjung Blog / Website Anda - Jutawan Youtuber Indonesia

Blog Yang Memberikan Tips dan Trik Bermain Youtube Adsense, Tips Trik Bloging, Komputer, Android Dan Teknologi dan Banyak Lainnya. Yang bisa menghasilkan uang dari internet.

Breaking

Thursday, July 20, 2017

5 Cara Mudah Meningkatkan Pengunjung Blog / Website Anda

5 Cara Meningkatkan Pengunjung Blog - Meningkatkan pengunjung blog atau website adalah kebutuhan mutlak bagi Anda yang mempunyai bisnis dalam Internet Marketing. Tapi, meningkatkan pengunjung website memang sangatlah membutuhkan waktu dan kesabaran saat melakukan kerja ekstra agar bisa mendapatkan hasil yang maksimal. Meningkatnya pengunjung untuk mendapatkan banyak income itu sudah menjadi kebutuhan yang sangat penting dalam dunia Internet Marketing.
dengan adanya cara ini akan membantu anda untuk meningkatkan trafik pengunjung blog anda
Sumber gambar : Pixabay.com
Tanpa pengujung, blog atau website yang Anda kelola tidak bakalan ada pencapaian yang Anda akan dapatkan. Maka dari itu, banyak orang-orang diluar sana yang ingin meningkatkan pengunjung websitenya dalam waktu yang cepat dengan melakukan promosi secara berbayar. Banyak yang bilang saat menjalankan bisnis melalui Internet Marketing memang harus mengeluarkan biaya terlebih dahulu agar mencapai target yang lebih awal.

Tapi, bagaimana dengan Anda yang ingin meningkatkan pengunjung blog / website tanpa harus mengeluarkan biaya ? emang bisa ? bisa dong, di pembahasan Jendelabawah ini akan membantu Anda untuk bisa memaksimalkan kinerja blog atau website yang Anda kelola dengan meningkatkan trafik pengunjungnya. Yuk, simak 5 cara mudah meningkatkan pengunjung blog / website Anda tanpa mengeluarkan biaya promosi sepersen pun, sbb :

5 Cara Meningkatkan Pengunjung Blog / Website Dengan Cepat .


1. Artikel / Konten Yang Berkualitas .

Modal utama untuk mendapatkan trafik yang besar karena adanya artikel berkualitas di situs web yang Anda buat. Sebanyak apapun pesaing Anda, selama Anda mempunyai artikel berkualitas Anda akan mudah mendapatkan banyak pengunjung dengan berjuta-juta pesaing di search engine. Maka, disarankan apabila Anda ingin meningkatkan pengunjung setiap harinya, kuncinya Anda harus memperbanyak konten berkualitas dan lebih berisi ketimbang konten-konten pesaing Anda.

Konten adalah raja, itu memang benar sebanyak apapun artikel yang Anda buat, kalau tidak berkualitas maka target Anda untuk mendapatkan banyak pengunjung itu tidak akan tercapai. Lebih baik membuat 1 konten yang berkualitas dari pada membuat 10 konten yang asal jadi.

2. Menjalin Hubungan Baik Sesama Blogger / Kerja Sama .

Dengan menjalin hubungan baik sesama blogger juga salah satu hal yang sangat baik dan pastinya gratis. Maksudnya menjalin hubungan baik sesama blogger itu bagaimana mas? saling mempromosikan situs-situs website yang Anda punya tanpa ada yang dirugikan tetapi saling menguntungkan satu sama lain. 

Banyak sekali dampak-dampak positif ketika Anda menjalin hubungan sesama blogger, yang pertama Anda akan mendapatkan link kembali (Backlink) secara gratis, yang kedua bisa-bisa blog / website Anda mendadak menjadi populer karena banyaknya backlink yang Anda dapatkan dari hasil kerja sama sesama blogger. Semakin banyak backlink semakin baik pula trafik yang Anda akan dapatkan dan pengunjung blog Anda akan meningkat sedikit demi sedikit dari backlink yang Anda miliki.

3. Membuat Halaman / Fanspage di Sosial Media .

Membuat fanspage di sosial media saat mengelola blog / website dalam jangka waktu yang panjang sebaiknya Anda lakukan cara ini. Karena dengan adanya fanspage, Anda akan lebih mudah untuk mendapatkan pengunjung dan memperoleh trafik yang lumayan lah dari halaman sosial media yang Anda buat. 

Buatlah halaman dan jangan lupa untuk mempromosikannya ke grup / komunitas yang ada di sosial media Anda untuk mendapatkan banyak pengikut, agar fanspage anda lebih dikenal. Jendelabawah ini kami hanya mempunyai fanspage di Facebook saja, dan hasilnya lumayan cukup lah dan sesuai dengan target kami untuk meningkatkan trafik pengunjung dalam beberapa bulan belakangan ini. 

Saran kami sih buatlah fanspage tambahan seperti, Google +, dan Twitter. Kami saja hanya bermodalkan fanspage Facebook saja hasil sudah mantap, apalagi Anda yang membuat halaman di semua sosial media, kemungkinan besar trafik situs web Anda meningkat dengan pesat.

4. Share Melalui Sosial Media / Forum Online .

Setelah membuat halaman di sosial media, selanjutnya Anda membagikan konten dari situ web yang Anda buat ke sosial media dan forum online. Guna untuk memperoleh jumlah klik agar blog Anda tidak sepi pengunjungnya. Sambil menunggu pengunjung organik yang datang dari search engine, ada baiknya apabila Anda meluangkan beberapa menit untuk membagikan konten situs web Anda di sosial media. 


5. Membuat Backlink Sederhana

Membuat backlink yang sangat sederhana yaitu berkomentar di blog orang lain, ini cara lama banyak yang bilang sudah basi. Tapi, cara masih sangat efektif untuk membuat backlink sederhana untuk meningkatkan pengunjung harian Anda. Saran kami carilah blog untuk berkomentar yang berdomain .edu dan .gov yang bersifat dofollow Ingat, saat berkomentar di blog orang lain Anda harus sopan dan janga sekali-kali melakukan hal yang tidak-tidak apalagi spam, hal ini akan membuat komentar Anda dihapus oleh pemilik blog / website tersebut.

Lelah Mencari dollar Atau Btc lewat Youtube, Blog, Faucet Dan Juga Mining ? Mau cari DOLLAR di tempat lain tapi tidak tau tempatnya? Silakan klik Link Di bawah ini kalau adna mau mencari dollar Lewat tempat selain youtube blog, Faucet Dan Juga Mining Dan yang terpenting LEBIH MUDAH dari pada LEWAT SEMUA ITU!!. Berikut Linknya

1 comment:

  1. Cara lama masih bermanfaat dalam meningkatkan jumlah visitor blog, dengan berkomentar pada blog lain.

    ReplyDelete